7 Pelaku Curnak Gunakan Senpi

7 Pelaku Curnak Gunakan Senpi

Berhasil Digagalkan Warga

\"Ary,

CURUP, BE - Belum terungkapnya kasus pencurian ternak yang terjadi di Dusun Sawah Kecamatan Curup Utara beberapa waktu lalu membuat para pelaku kembali beraksi. Dimana pada Jumat (24/6) dini hari kawanan Curnak kembali menjalankan aksinya di Desa Kampung Delima Kecamatan Curup Timur Kabupaten Rejang Lebong.

Beruntungnya, aksi pencurian ternak yang dialami Sugianto (34) berhasil digagalkan, karena ia mengetahui aksi pencurian yang dialaminya dan kemudian menghubungi para tetangga. Warga yang mengetahui ada aksi pencurian langsung berusaha menangkap para pelaku, namun para pelaku yang menggunakan senjata api sehingga warga gagal menangkap para pelaku yang belakangan diketahui 7 orang tersebut.

Berdasarkan keterangan Sugianto, aksi pencurian sapi yang dialaminya tersebut baru diketahui sekitar pukul 02.30 WIB. Saat itu Sugianto yang hendak makan sahur ingin memberi pakan kambing miliknya sebagai mana yang ia lakukan setiap malamnya. Saat hendak memberi pakan kambing tersebut ia sudah tidak melihat tiga ekor sapi miliknya berada di dalam kandang.

\"Saya kaget karena melihat tiga ekor sapi milik saya sudah tidak ada dikandang lagi,\" cerita Sugianto.

Karena penasaran sapinya sudah tidak ada dikandang lagi, kemudian ia langsung menelusuri jejak sapi. Saat itu ia melihat ada jejak sapi keluar menuju jalan lintas yang tak jauh dari kediamannya. Kemudian ia menelusuri jejak tersebut hingga ke arah Desa Tasik Malaya dan Desa Pelalo. Setelah ditelusuri dengan jarak sekitar 200 meter ia melihat ada mobil pick up warna biru tua dan satu unit sepeda motor matic. Di sisi lain ia juga melihat 7 orang pelaku tengah menggiring tiga sapi miliknya menuju kendaraan yang sudah siap tersebut.

\"Melihat hal tersebut, saya langsung kembali dan meminta bantuan warga untuk menangkap para pelaku,\" tambahnya.

Warga yang mengetahui ada aksi pencurian ternak di desanya langsung mengepung para pelaku, dari berbagai sudut. Para pelaku yang mengetahui aksi mereka diketahui warga, langsung mengeluarkan tembakan sebanyak dua kali ke udara. Warga yang mendengar suara tembakan tersebut langsung berusaha melindungi diri, saat warga tengah lengah tersebut para pelaku dengan leluasa melarikan diri, sedangkan sapi korban tetap ditinggalkan para pelaku.

\"Kami sangat kaget mendengar suara tembakan, kemudian warga langsung berpencar karena takut terkena tembakan,\" aku Darmi (38) warga lainnya yang ikut melakukan pengepungan.

Sugianto mengaku, aksi pencurian yang dialaminya tersebut sudah ia laporkan ke pihak kepolisian. Ia berharap polisi bisa segera mengungkap pelaku pencurian ternak ini, karena menurutnya sudah sangat meresahkan warga. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: